cari

AHLAN WA SAHLAN

اَلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

AHLAN WA SAHLAN

Senin, 18 Juni 2012

LOMBA TPQ SE SOLO RAYA

Assalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarokaatuh

Puji Syukur kita haturkan kehadirat allah SWT yang telah memberikan kesempatan kepada kami TPQ Darussalam dapat mengikuti kegiatan Lomba TPQ seSolo Raya yang diadakan oleh teman-teman Mahasiswa UNISRI pada hari Ahad, 20 Juni 2012, dengan penuh semangat kami awali dengan persiapan mengikuti perlombaan dalam waktu kurang lebih 2 minggu.

Dan tiba saatnya lah pada hari H, kami memulai kegiatan dengan berkumpul dimasjid tercinta dengan melakukan Shalat Dhuha terlebih dahulu yang dilakukan oleh semua santri dan Ustadz-ustadzahnya, setelah itu kita berdo'a dan dilanjutkan berangkat kelokasi dengan naik mobil bak terbuka menempuh jarak kurang lebih 12 KM.

Akhirnya sampailah pada lokasi dan anak-anak semangat mengikuti semua kegiatan, tibalah pada saat pengumuman TPQ yang masuk semi final lomba CCQ, dan Alhamdulillah TPQ kami masuk ke semi final bersama 8 TPQ yang lain. Tapi saat pengumuman TPQ yang masuk final akhirnya TPQ kami harus bersabar tuk tidak bisa masuk ke final.

Tibalah saat pengumuman semua hasil lomba, satu demi satu semua lomba diumumkan para pemenangnya, dan tibalah pada pengumuman lomba YEL-YEL ISLAMI alhamdulillah TPQ kami pun dipanggil menjadi JUARA III.

Syukur alhamdulillah dengan adanya perlombaan ini mudah-mudahan dapat dijadikan persiapan kami untuk menuju acara Akbar JAMAIS CERIA 2012 BADKO TPQ GONDANGREJO pada tanggal 30 Juni hingga 2 Juli 2012 yang akan datang.

Jazakumullahu Khoiron Katsiron kami ucapkan untuk teman-teman mahasiswa UNISRI yang telah mengadakan loba TPQ se Solo Raya ini dan mudah-mudahan kita selalu diberikan ke Istiqomahan oleh Allah untuk tetap di jalan Dakwah didunia TPQ. Amiin.







Wassalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarokaatuh

2 komentar:

  1. Assalamu'alaikum Wr.Wb

    Mudah-mudahan dapat menjadikan salah satu wasilah untuk memperkokoh dakwah dan tetap SEMANGAT N Keep Istiqomah selalu....!!!!

    BalasHapus
  2. assalammu'alaikum... Subhanallah... ana mau tanya ...seragam anak-anaknya dipesan dimana? para santrinya tampak kompak semuanya. Mohon sarannya , bagaimana menciptakan suasana yang tertib dan disiplin, ketika belajar, agar anak2 tidak keluar kelas bermain saat pelajaran berlangsung. mohon jawannya ke email avealhaqie@yahoo.com. Jazakumullah khairan

    BalasHapus